Saturday, January 17, 2026
Internasional

China penjarakan lebih 1 juta warga Uighur, Turki: Itu perbuatan ilegal

TURKINESIA.NET – ANKARA. Turki menghormati integritas dan keamanan China “tetapi menahan lebih dari 1 juta orang Uighur Turki di kamp-kamp konsentrasi dan penjara itu termasuk perbuatan ilegal.” kata Juru Bicara Partai Keadilan dan Pembangunan (AKP),  Ömer Çelik, pada wartawan setelah pertemuan komite eksekutif pusat, Senin [11/02].

Pernyataan tersebut terkait masalah kebijakan asimilasi sistematis pemerintah China terhadap orang-orang Uighur Turki.

Wilayah Xinjiang China merupakan tempat tinggal bagi sekitar 10 juta warga Uighur. Kelompok Muslim Turki yang membentuk sekitar 45 persen dari populasi Xinjiang, telah lama menyalahkan otoritas China melakukan diskriminasi budaya, agama dan ekonomi.

China meningkatkan batasannya di wilayah ini dalam dua tahun terakhir, melarang pria menumbuhkan janggut dan wanita dari mengenakan jilbab dan memperkenalkan apa yang banyak ahli lihat sebagai program pengawasan elektronik paling luas di dunia, lapor The Wall Street Journal.

Sebanyak 1 juta orang dalam populasi Muslim di Xinjiang, telah dipenjara dan mendapatkan “pendidikan ulang politik”, kata pejabat AS dan pakar PBB. [Anadolu Agency]

 

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x