
TURKINESIA.NET – ANTALYA. Seorang wanita dari Provinsi Antalya menghubungi nomor darurat Turki (112) dan meminta petugas untuk merawat kucing-kucing jalanannya.

Muzize Turan dan keluarga tidak bisa lagi memberi makan kucing-kucing tersebut karena mereka menjalani isolasi diri di rumah di tengah penyebaran virus corona di Turki.

Muzize mengatakan kepada petugas layanan darurat bahwa dirinya telah memberi makan kucing-kucing itu selama 7 tahun terakhir dan tidak ingin mereka di luar sana tanpa ada yang mencukupi kebutuhan mereka.

Subscribe
0 Comments
Oldest





